SILATURAHIM MARKETING Series Singgah Sebentar di Bali, Banyak Beri Berkah ke Sesama

SILATURAHIM MARKETING Series Singgah Sebentar di Bali, Banyak Beri Berkah ke Sesama
SILATURAHIM MARKETING Series Singgah Sebentar di Bali, Banyak Beri Berkah ke Sesama

SILATURAHIM MARKETING

Berikut ini Wejangan Dr. Aqua Dwipayana 14 Oktober 2018, ” SILATURAHIM MARKETING Series Singgah Sebentar di Bali, Banyak Beri Berkah ke Sesama ” melalui WAG KONUS.

Dr. Aqua Dwipayana, Kompasser Bogor, 10 Inspirator KOMPASS – Nusantara, Motivator Nasional, Konsultan Komunikasi, Pengamat Militer dan Kepolisian RI, dan Penulis buku Best Seller “The Power of Silaturahim: Rahasia Sukses Menjalin Komunikasi”.

SILATURAHIM MARKETING Series Singgah Sebentar di Bali, Banyak Beri Berkah ke Sesama

Penyampaian Aqua Dwipayana Pakar SILATURAHIM Indonesia 14 Oktober 2018 melalui WAG KONUS
Penyampaian Aqua Dwipayana Pakar SILATURAHIM Indonesia 14 Oktober 2018 melalui WAG KONUS

Singgah Sebentar di Bali, Banyak Beri Berkah ke Sesama
Oleh : Dr. Frida Kusumastuti

Jumat, 12 Oktober 2018 lalu sekitar pukul 24.30 WITA, saya dibangunkan suami, Yusri P. Asrif. Saat itu saya sedang tertidur nyenyak di rumah teman kuliah S1 Titin Lifatinada di Denpasar, Bali, yg jadi tuan rumah reuni kami. “Ada Mas Aqua di depan, baru  datang,” katanya.

Setengah ragu,  saya turun dari kamar di lantai 2 untuk membuktikannya. Benar juga, sang motivator itu tersenyum lebar, bergabung dengan teman-teman yg sudah lebih dulu tiba di Denpasar bersama saya. Acaranya reuni alumni Jurusan Ilmu Komunikasi Fisip Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) angkatan 1988.

Kehadiran Aqua di tengah-tengah kami, tidak mengherankan. Meskipun ngga terduga. Sudah menjadi kebiasaannya selalu memanfaatkan waktu secara optimal, meski sekejab untuk maksimal silaturahim. Seperti tulisannya yg berjudul Dahsyatnya Silaturahim, Keyakinan Kuat Sriwijaya Air Melancarkan Perjalanan Padang – Bali yg ditulisnya Sabtu siang, 13 Oktober 2018 kemarin pukul 16.00 saat kami menuju Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai dari Bedugul.

Tengah malam di Denpasar itu kami berbincang sekitar tiga jam. Dalam pertemuan informal yg sebagian teman mengantuk dan kelelahan karena seharian jalan2 di Bali, Aqua membuat kejutan yg menyenangkan. Sama sekali hal itu tidak disangka-sangka.

Memberi hadiah umrah ke salah seorang peserta reuni yg bernama Gatot Subrata. Rencana berangkat tahun depan bersama rombongan umrah The Power of Silaturahim (POS) III. Berarti ini teman kelima di kelas kami yang diberangkatkan Aqua untuk umrah gratis.

Baca juga ini: SILATURAHIM MARKETING Series Optimis Best Seller, Buku Belum Dicetak Pesanan sudah Banyak Termasuk dari Jepang Korsel dan Hong Kong

Buktikan Dahsyatnya The Power of Silaturahim

Tidak hanya itu. Kehadiran Aqua pada reuni di Denpasar dan berlanjut di Bedugul atas sponsor owner Ve and Mom Boutiq juga memberi solusi bagi saya sekeluarga. Saya bersama suami dan anak kami, Wildan Rizqya Lazuardi terpaksa pulang duluan karena anak kami yang berkebutusan khusus (ABK – autis) minta pulang terus.

Begitu Wildan rewel terus, Aqua segera mencarikan tiket pesawat untuk kami bertiga rute Bali – Surabaya. Tidak sampai 5 menit, semua beres. Berempat dengan Aqua diantar sopir dari BRI Wilayah Denpasar Wayan Arianta, pada Sabtu siang kemarim kami meluncur ke Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai dari Bedugul.

Sepanjang perjalanan sekitar dua jam itu Wildan rewel terus. Sampai Bandara dengan sigap dan cepat Aqua mengurus proses check in kami hingga di ruang tunggu. Tempat duduk kami di pesawat diaturkannya agar memudahkan masuk dan keluar karena dekat pintu. Saya bersyukur sekali karena itu sangat memudahkan membawa ABK.

Saat tiba di Bandara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo kami berpisah. Saya dan keluarga melanjutkan ke kota Batu, Malang. Sedangkan Aqua ke Surabaya utk menghadiri undangan pernikahan putra temannya dan silaturahim ke kawan-kawannya.

Alhamdulillah akhirnya untuk ke sekian kalinya saya membuktikan dahsyatnya The Power of Silaturahim yg konsisten dilakukan Aqua Dwipayana sejak puluhan tahun lalu. Buahnya manis sekali.

Saya sekeluarga mengucapkan terima kasih yg yg tak terhingga utk semua kebaikan dan keteladanan Aqua. Hanya ALLAH SWT yg membalasnya. Aamiin ya robbal aalamiin…

*Penulis adalah dosen di Jurusan Ilmu Komunikasi Fisip Universitas Muhammadiyah Malang.

Baca juga: SILATURAHIM MARKETING Series Dahsyatnya Silaturahim, Keyakinan Kuat Sriwijaya Air Melancarkan Perjalanan Padang – Bali

Demikian Wejangan Dr. Aqua Dwipayana, ” SILATURAHIM MARKETING Series Singgah Sebentar di Bali, Banyak Beri Berkah ke Sesama ” melalui WAG KONUS. Semoga bermanfaat yaa.

The Power of SILATURAHIM ..
SILATURAHIMER Marketing …
SILATURAHIM Marketing …
#AquaDwipayana
#MuhammadIdhamAzhari

#KOMPASSNusantara
#10InspiratorKOMPASSNusantara
#10InspiratorKONUS
#KONUS
#KONUSDigital

Sumber: KOMPASS Nusantara

by Muhammad Idham Azhari

CALL/WA 0855-777-222-6ABOUT
Call Now Button