9 STRATEGI Untuk Menjadi AFFILIATE MARKETER Yang SUKSES Melalui SUARA SIDOARJO

9 STRATEGI Untuk Menjadi AFFILIATE MARKETER Yang SUKSES Melalui SUARA SIDOARJO
9 STRATEGI Untuk Menjadi AFFILIATE MARKETER Yang SUKSES Melalui SUARA SIDOARJO

Berikut ini Pencerahan ” 9 STRATEGI Untuk Menjadi AFFILIATE MARKETER Yang SUKSES Melalui SUARA SIDOARJO “ bersama Muhammad Idham Azhari. Radio Suara Sidoarjo Edisi 20 April 2019, pukul 07.00 – 08.00 (pagi).

Pencerahan rutin ini memiliki Tema besar DIGITAL BUSINESS SERIES. CALL/WA 08557772226 (Muhammad Idham Azhari) untuk Konsultasi Gratis “DIGITAL BUSINESS”.

9 STRATEGI Untuk Menjadi AFFILIATE MARKETER Yang SUKSES Melalui SUARA SIDOARJO

9 STRATEGI Untuk Menjadi AFFILIATE MARKETER Yang SUKSES by Muhammad Idham Azhari
9 STRATEGI Untuk Menjadi AFFILIATE MARKETER Yang SUKSES by Muhammad Idham Azhari

➡➡➡
DIGITAL BUSINESS SERIES
EDISI 20 APRIL 2019


TEMA:
9 STRATEGI untuk menjadi AFFILIATE MARKETER yang SUKSES


NARASUMBER:
Muhammad Idham Azhari


Sabtu, 20 April 2019
07.00 – 08.00 WIB (Pagi)


ON AIR FM 100,9 Mhz
SUARA SIDOARJO FM
Interaktif (031) 8961514


Dengarkan melalui Suara Sidoarjo Online: https://onlineradiobox.com/id/suarasidoarjo


Tonton dan dengarkan Live Stream “Radio Suara Sidoarjo” melalui YouTube Channel:
https://www.youtube.com/channel/UCBtGWiPZSdl0UQwnhAsyILQ

Anda dapat memulai dari mencari IDE BISNIS, menentukan TARGET MARKET, memilih PRODUK, memilih NAMA DOMAIN dan WEB HOSTING untuk Website, membuat WEBSITE yang sesuai dengan IDE BISNIS dan TARGET MARKET, membuat ARTIKEL untuk Website, membuat beberapa AKUN MEDSOS, memPROMOSIkan WEBSITE dan terakhir dengan cara mengulangi kedelapan langkah tadi untuk IDE BISNIS dan TARGET MARKET BARU.

1. Cari Ide Bisnis

Cari Ide Bisnis Sebagai Affiliate Marketer
Cari Ide Bisnis Sebagai Affiliate Marketer

Ide Bisnis sangatlah berbeda untuk tiap orang. Biasanya muncul berdasarkan background pendidikan, lingkungan sekitar, hobby atau passion.

Kabar baiknya, Anda dapat mencari Ide Bisnis yang unik dan menjual di jagad raya Internet dengan mudahnya. Anda dapat menentukan seberapa besar target market dari ide bisnis yang akan dipilih.

Ide bisnis dapat dicari melalui Google Trends atau tren yang ada saat ini. Atau dari hal yang perlu perbaikan (inovasi dari ide yang sudah ada).

2. Tentukan Target Market

Target Market Yang Spesifik Untuk Affiliate Marketer
Target Market Yang Spesifik Untuk Affiliate Marketer

Sejatinya target market adalah harus spesik, tidak berlaku untuk umum atau melebar kemana-mana. Target market yang spesifik berkolerasi dengan penjualan yang bagus.

Anda dapat menentukan target market dengan memilih ide bisnis yang menurut Anda unik, menarik dan spesifik. Ide bisnis yang selalu dicari orang dan tidak lekang dengan waktu adalah pendidikan (digital marketing), kesehatan, fashion, dll.

Ciptakan kolam target market yang besar atau Anda dapat mencari kolam target yang spesik. Kedua strategi ini sama baiknya.

Buatlah Website sebagai langkah awal,  tentunya sesuai  dengan ide bisnis yang Anda pilih tadi (target market yang spesifik), kemudian pilih program Affiliate yang baik,dan berhubungan dengan website yang telah Anda buat.

3. Pilih Produk

Pilih Produk Yang Banyak Dicari Orang
Pilih Produk Yang Banyak Dicari Orang

Produk atau jasa adalah jualan Anda. Ide Bisnis dan target market tidaklah menjadi penting bagi Digital Marketer (Affiliate Marketer) kalau tidak ada produk atau jasa yang dapat dijual.

Hobby atau passion Anda dapat dimanfaatkan untuk menjual sesuatu di Internet. Anda akan terkaget-kaget melihat betapa dahsyatnya Internet dengan hanya mengandalkan Hobby atau passion untuk jualan Anda.

Pilihlah produk yang Sesuai Dengan Ide Bisnis Anda. Tentu saja, produk yang kita pilih sudah banyak peminatnya dan tidak ketinggalan adalah jaminan kualitas.

Anda akan banyak mendapatkan kemudahan dan memperoleh keuntungan yang besar (komisi yang besar), hanya dengan memilih kriteria tadi. Komisi akan diberikan dari setiap penjualan yang berhasil Anda lakukan.

Pastikan situs Affiliate tersebut mempunyai reputasi yang baik dan tentu saja bisa meningkatkan penjualan Anda.

Komunitas Bisnis Online Dan Digital Marketing SB1M
Komunitas Bisnis Online Dan Digital Marketing SB1M

Affiliate yang banyak peminatnya dan selalu dicari orang sepanjang masa adalah seperti, Pendidikan (Digital Marketing) http://bit.ly/ClassOfSB1M , Kesehatan / Kecantikan http://bit.ly/SehatDenganDetox , Fashion http://tinyurl.com/BloopEndorseID , Investasi http://tinyurl.com/ForexMartID , Travelling dll.

With Self-Discipline by Muhammad Idham Azhari Affiliate Marketer
With Self-Discipline by Muhammad Idham Azhari Affiliate Marketer

4. Pilih Nama Domain Dan Web Hosting Untuk Website

Domain Dan Web Hosting Untuk Membangun Website
Domain Dan Web Hosting Untuk Membangun Website

Nama domain dan web hosting ibarat etalase toko dan toko (ruko) Anda. Sama saja dengan Bisnis Tradisional (offline) yang memiliki toko (ruko) dan ada beberapa jualan di dalam nya.

Banyak sekali program Affliate yang ada di Internet. Tentu saja Anda harus pilih yang banyak peminatnya dan berkualitas.

Anda bisa mempromosikan program Affliate Anda melalui link Affiliate yang telah Anda dapatkan, namun akan lebih baik apabila Anda menggunakan nama domain sendiri yang mudah diingat, selain terlihat lebih professional.

Selain itu, dengan memiliki nama domain sendiri, Anda akan bisa membuat alamat email dari domain Anda. Misalnya saja nama domain Anda adalah www.BisnisJohn.com

Anda bisa mempunyai alamat e-mail seperti support@BisnisJohn.com, admin@BisnisJohn.com, cs@BisnisJohn.com. Hal itu akan membuat Anda lebih terpercaya. Bahkan Anda bisa dianggap seperti mempunyai sebuah perusahaan besar!

Anda bisa membeli domain/hosting yang sangat murah untuk tahap awal dan seterusnya dapat dilakukan upgrade, seiring dengan perkembangan bisnis,

Yang terpenting dalam memilih sebuah layanan web hosting adalah pilihan fitur-fitur yang memenuhi kebutuhan Anda, berkualitas, pelayanan yang bagus serta terjangkau biayanya.

5. Buat Website Yang Sesuai Dengan Ide Bisnis Dan Target Market

Buat Website Sesuai Dengan Ide Bisnis Dan Target Market
Buat Website Sesuai Dengan Ide Bisnis Dan Target Market

Anda harus membuat website yang fokus pada target market yang spesifik dan sesuai dengan ide bisnis Anda. Ini akan menciptakan penjualan yang tinggi (komisi yang tinggi dari Affiliate Marketing).

Banyak kesalahan yang terjadi dengan memasukkan beberapa program Affiliate yang berbeda ke dalam website mereka. Anda menjadi tidak fokus pada ide bisnis yang telah dipilih.

Misalnya website yang bertemakan ‘kesehatan’, tapi di sana juga menjual ‘investasi forex’. Selain tidak nyambung, website Anda akan dilempar jauh Google (alias turun peringkat bahkan hilang atau terkena suspend).

Baca juga ini: Apa Itu DIGITAL MARKETING Melalui Radio Suara Sidoarjo

6. Buat Artikel Untuk Website

Buat Artikel Untuk Website
Buat Artikel Untuk Website

Artikel sangatlah penting untuk keberadaan Website Anda. Buat Artikel secara rutin Artikel dapat berupa Produk atau Jasa Anda atau sharing informasi yang berhubungan dengan Produk atau Jasa.

Kebanyakan orang lebih suka membeli barang dari orang yang telah mereka kenal baik dan mereka percaya (trusted seller).

Oleh karena itu Anda harus bisa membangun kepercayaan pelanggan Anda dengan cara membuat artikel website yang Anda tulis sendiri berikut foto asli hasil jepretan sendiri sehingga akan menonjolkan ciri khas dan keunikan Anda.

Di dalam artikel website tersebut Anda bisa menjelaskan secara rinci tentang produk Affiliate yang Anda tawarkan.

7. Buat Beberapa Akun Medsos

Buat Akun Medsos Instagram Dan Lainnya
Buat Akun Medsos Instagram Dan Lainnya

Tujuannya adalah untuk meningkatkan jumlah Pembaca artikel Anda yang akhirnya mendapatkan engagement yang bagus dan berkualitas.

Anda dapat memilih pertemanan yang tertarget dan berkualitas di beberapa akun sosmed yang Anda buat atau akun existing.

Beberapa akun sosmed yang disarankan untuk meningkatkan Pembaca artikel adalah, FB, Twitter, Google+, Linkedin, Path dan Tumblr

8. Promosikan Website

Promosikan Website Secara Organik Atau Beriklan
Promosikan Website Secara Organik Atau Beriklan

Sesudah Anda berhasil membuat website yang sesuai dengan produk yang akan Anda jual, segera promosikan website Anda untuk mendapatkan traffic pengunjung.

Promosi organik adalah melalui artikel yang dibuat melalui website.

Anda juga dapat menggunakan FB Ads, YouTube, Instagram Ads, Google Adwords dan Linkedin untuk promosi website

9. Ulangi Kedelapan Langkah Diatas Untuk Ide Bisnis Baru Anda Lainnya

Cari Ide Bisnis Online Kedua Sebagai Affiliate Marketer
Cari Ide Bisnis Online Kedua Sebagai Affiliate Marketer

Website pertama Anda sudah online dan menghasilkan penjualan tentunya, silahkan Anda ulangi lagi kedelapan langkah diatas untuk menciptakan ide bisnis dan target market lainnya. Ini merupakan cara terbaik untuk melipatgandakan hasil penjualan (komisi).

Jika Anda masih bingung dengan ide bisnis apa saja yang mesti diterapkan, Anda bisa membuat Website dengan nama pribadi dan bisa memakai beberapa produk Affiliate yang berbeda-beda. Ini disebut juga branding nama Anda yang di belakangnya banyak produk Affiliate.

Life Is Like Riding A Bicycle by Affiliate Marketer Muhammad Idham Azhari
Life Is Like Riding A Bicycle by Affiliate Marketer Muhammad Idham Azhari

Kabar baiknya, Internet mengijinkan kita untuk bisa menjalankan bisnis pada waktu yang bersamaan dan promosi ke segala penjuru dunia pada saat kita sudah bisa meng-otomatisasi-kan bisnis kita!

Jadi tunggu apa lagi, segeralah memulai membuat Website sesuai dengan ide bisnis dan target market atau membuat Website dengan memakai nama sendiri.

GOOD LUCK  🙂

Demikian ” 9 STRATEGI Untuk Menjadi AFFILIATE MARKETER Yang SUKSES Melalui SUARA SIDOARJO “ bersama Muhammad Idham Azhari.

Baca juga ini: 6 Langkah Ringkas dan Mudah untuk memulai sebuah BLOG JUALAN

Muhammad Idham Azhari Mentor Komunitas Bisnis Online Dan Digital Marketing SB1M
Muhammad Idham Azhari Mentor Komunitas Bisnis Online Dan Digital Marketing SB1M

Muhammad Idham Azhari
Praktisi dan Coach Digital Marketing & Digital Startup
Mentor Komunitas Bisnis Online & Digital Marketing SB1M,
IT Consultant, IT Advisor
0855-777-222-6
muhammadidhamazhari@gmail.com

by Muhammad Idham Azhari

CALL/WA 0855-777-222-6ABOUT
Call Now Button